ANALISIS USABILITY PADA SISTEM INFORMASI PORTAL SATUAN PENGAWAS INTERNAL PERUSAHAAN ASURANSI NASIONAL DENGAN METODE EVALUASI HEURISTIK

Regy Dwi Septian, Dewi Agustina R
2020 Sistemasi: Jurnal Sistem Informasi  
Information Technology (IT) is one of the most important needs in supporting the performance of a company or institution. Because information technology advancements can help in increasing the efficiency and effectiveness of a company's business process. IT is not only limited to computer technology (hardware and software), not only used to process and store information but also includes communication technology for sending information. All basic needs are closely related to technological
more » ... ss in entering Indonesia's industrial revolution 4.0. An evaluation of the technology is needed to achieve a decent quality for technology users. Various measurement attributes are needed. Usability measurement can be used in qualitative analysis of the ease of user interfaces on software including websites. The usability of software can be determined based on the effectiveness, efficiency, and fulfillment of user satisfaction. Nielsen's model is one model that can support usability measurement. Software usability can also be supported by expert user interface assessments with a method which is called as heuristic evaluation. SILPI is the Internal Supervisory Unit Portal Information System that is owned by a national insurance company. SILPI was becoming a web service in processing data from Internal Audit Unit findings. The crucial need to measure the quality of this web service must be done. The usability testing results of the SILPI web service in the form of a usability quality assessment showed that this system was declared to be included in the "feasible enough" criteria. ABSTRAK Salah satu kebutuhan yang sangat penting saat ini dalam mendukung kinerja suatu perusahaan atau institusi adalah Teknologi Informasi (TI), karena dengan kemajuan dari teknologi informasi dapat membantu dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas suatu proses bisnis perusahaan tersebut. TI tidak hanya terbatas pada teknologi komputer (perangkat keras dan perangkat lunak) yang digunakan untuk memproses dan menyimpan informasi, melainkan juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan informasi. Indonesia saat ini tengah memasuki revolusi industri 4.0, semua kebutuhan dasar berkaitan erat dengan kemajuan teknologi. Dalam perkembangannya evaluasi kualitas teknologi diperlukan agar tercapai kualitas yang layak bagi pengguna teknologi. Berbagai atribut pengukuran diperlukan. Pengukuran Usability dapat digunakan dalam analisis kualitatif kemudahan user interface terhadap perangkat lunak termasuk website. Usability suatu perangkat lunak dapat ditentukan berdasarkan efektivitas, efisiensi, dan pemenuhan kebutuhan atau kepuasan user. Model Nielsen menjadi salah satu model yang dapat mendukung pengukuran usability. Usability suatu perangkat lunak dapat juga didukung oleh penilaian user interface experts dengan metode yang disebut evaluasi heuristik (heuristic evaluation). SILPI adalah Sistem Informasi Portal Satuan Pengawas Internal yang dimiliki perusahaan asuransi nasional. SILPI menjadi web service dalam pengolahan data temuan Satuan Pengawas Internal. Kebutuhan pengukuran kualitas terhadap web service tersebut perlu dilakukan. Hasil pengujian terhadap usability dari web service SILPI dalam bentuk penilaian kualitas kegunaan menunjukkan bahwa Sistem Informasi Portal Satuan Pengawas Internal dinyatakan masuk ke dalam kriteria "Cukup Layak".
doi:10.32520/stmsi.v9i1.574 fatcat:atg3gzviffeprohphwou4gse2u