PREVALENSI DAN FAKTOR RISIKO KOKSIDIOSIS PADA SAPI PERAH DI KABUPATEN BANDUNG Prevalence and Risk Factor of Coccidiosis in Dairy Cattle in Bandung District

Jurnal Kedokteran, Hewan Isrok, Malikus Sufi, Isrok Malikus Sufi, Umi Cahyaningsih, Dan Sudarnika, Parasitologi Balai, Veteriner Subang, Kementerian Pertanian, Subang, Departemen Ilmu, Penyakit Hewan (+5 others)
unpublished
Penelitian ini bertujuan menentukan prevalensi dan faktor risiko yang berhubungan dengan koksidiosis. Sampel diperoleh dari 400 ekor ternak sapi perah (196 ekor pedet umur <6 bulan, 37 ekor anak sapi umur 6-12 bulan dan 167 ekor sapi dewasa umur >12 bulan). Sampel tinja dikoleksi kemudian diperiksa untuk menghitung prevalensi dan jumlah ookista tiap gram tinja (OTGT) dengan teknik McMaster. Kuesioner digunakan untuk mengetahui informasi tentang kesehatan hewan dan manajemen peternakan pada
more » ... idu sapi perah. Faktor-faktor risiko yang berhubungan dengan prevalensi Eimeria pada ternak dianalisis dengan model regresi logistik. Prevalensi total Eimeria dan rata-rata OTGT pada sapi masing-masing sebanyak 179 (44,75%) dan 286,75, sedangkan prevalensi tertinggi terdapat pada pedet berumur <6 bulan. Sapi berumur >12 bulan memiliki hubungan yang berbeda nyata (P<0,05) dalam prevalensi infeksi Eimeria dibandingkan dengan pedet berumur <6 bulan dan umur 6-12 bulan. Di antara faktor manajemen dan kesehatan hewan, tipe alas kandang dan jenis pengobatan pada ternak berpengaruh terhadap prevalensi Eimeria pada sapi.
fatcat:loukrfbxxnh3lkrcou5zfm2ulq