PENERPAN VALUE ENGINEEERING DALAM MERANCANG ALAT BANTU PENYANGGA LUXMETER DENGAN ASPEK ANTROPOMETRI

Nelfiyanti, Abdul Hadi Jamal, Nina Novianti
Seminar Nasional Sains dan Teknologi 2017 Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta   unpublished
ABSTRAK PT Bintang Toedjoe merupakan perusahaan yang bergerak di bidang farmasi merupakan anak perusahaan Kalbe grup yang berperan sebagi kalbe Consumer Health Division yang menghasilkan produk-produk suplemen yang telah banyak beredar di masyarakat, salah satunya yaitu minuman energy Extra Joss. Penelitian ini bertujuan untuk merancang alat bantu ergonomis dengan pendekatan aspek antropometri, dan membandingkan kalori kerja untuk mengetahui bagaimana alat bantu dapat mengurangi kelelahan kerja
more » ... yang dialami operator serta mengetahui besar penyimpangan terhadap nilai presisi hasil pengukuran intensitas cahaya dan partikel counter dengan atau tanpa alat bantu. Metode yang digunakan dalam perancangan alat bantu adalah Value. Sedangkan dimensi antropometri yang digunakan yaitu, Tinggi Mata berdiri, Tinggi siku Berdiri, Diameter Genggaman Tangan, dan Panjang Kaki yang dihitung menggunakan persentil 50 dan 95. Identifikasi fungsi dilakukan dengan menggunakan FAST diagram. Dari hasil identikasi kebutuhan dan fungsi perlu dibuat alat bantu yang mampu mengurangi kelelahan operator dalam pengukuran intensitas cahaya dan kelelahan mengangkat beban pompa sebesar 8kg dalam pengukuran partikel counter. Penelitian ini menghasilkan desain alat bantu penyangga yang terbuatdaribahan stainless steel. Hasil evaluasi didapat melalui hasil perhitungan denyut nadi kerja yaitu, bahwa %CVL dikatakan dalam kategori beban kerja berat dan memerlukan perbaikan untuk pekerjaan tanpa alat bantu yaitu 52,77%, dan kategori sedang untuk pekerjaan dengan alat bantu yaitu 27,45%. Pada Total Metabolisme yang didasarkan pada konsumsi oksigen dan pengeluaran energy dikatakan kategori beban kerja berat yaitu sebesar 410,98 kcal/h untuk pekerjaan tanpa alat bantu dan beban kerjaringan 134,77 kcal/h setelah bekerja menggunakan alat bantu. Kata Kunci :ergonomis, alat bantu, value engineering, kelelahan, denyut nadi ABSTRACT PT Bintang Toedjoe is a pharmaceutical company which is a subsidiary of Kalbe Group that acts as a Kalbe Consumer Health Division that produces supplement products that have been widely circulated in the community, one of which is energy drink Extra Joss. This study aims to design ergonomic tools with anthropometric aspect approach, and compare work calories to find out how the tool can reduce operational fatigue experienced by the operator and to know the magnitude of deviation on precision value of measurement of light intensity and counter particles with or without tools. The method used in the design of the assistive tool is Value. While the anthropometry dimension used is, High Eye Stand, Standing Elbow, Hand Grip Diameter, and Leg Length calculated using 50th and 95th percentiles. Function identification is done by using FAST diagram. From the results of identification needs and functions need to be made tools that can reduce operator fatigue in the measurement of light intensity and fatigue lifting the pump load of 8kg in the measurement of counter particles. This research resulted in the design of supporting tools made of stainless steel materials. The result of the evaluation is obtained through the calculation of the work pulse rate, that the CVL is said to be in the category of heavy workload and require improvement for the job without the tools that is 52.77%, and the moderate category for the work with the tools is 27.45%. In Total Metabolism based on oxygen consumption and energy expenditure it is said that heavy work load category is 410,98 kcal / h for job without tools and work load 134,77 kcal / h after working with tools.
fatcat:iuemz7g6fbgkrj6tz5oynbrthm