RELASI AYAH-ANAK PADA AYAH DENGAN ANAK SKIZOFRENIA: Studi Fenomenologis dengan Interpretative Phenomenological Analysis
Isnanur Aini, Kartika Dewi, Jl, Tembalang Semarang
2015
unpublished
Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengalaman ayah berelasi dengan anak skizofrenia dan interaksi yang terjalin antara ayah dan anak. Penelitian ini menggunakan metode fenomenologis dengan menggunakan analisis Interpretative Phenomenological Analysis (IPA). Subjek dalam penelitian ini adalah tiga orang ayah berusia 47-70 tahun, dengan anak yang didiagnosa Skizofrenia di usia remaja. Wawancara dilakukan secara semi terstruktur. Transkrip wawancara dianalisis untuk mendapatkan
more »
... tema yang dikelompokkan ke dalam tiga tema pokok, yaitu (1) interaksi negatif, (2) respon pada kondisi anak (3) kondisi stres. Hasil penelitian menunjukkan bahwa relasi yang terjadi antara subjek dengan anak kurang mendalam. Interaksi negatif terjadi pada subjek dengan anak dikala interaksi tersebut berjalan kurang baik. Kondisi stres dirasakan oleh subjek karena subjek merasa sudah tidak bisa menghadapi anak. Interaksi yang terjalin antara subjek-anak memiliki batasan, dan anak membatasi diri untuk tidak dekat dengan subjek. Subjek pun membatasi diri dengan anak. Subjek tidak membatasi pergaulan anak di luar rumah, dan membebaskan anak berteman dengan siapa saja. Subjek memiliki pengelolaan emosi yang tidak terbuka pada istri subjek, subjek hanya memendamnya saja. Sehingga pengelolaan stres pada subjek hanya dilakukan subjek saja dan subjek mencoba untuk beradaptasi terhadap perubahan yang ada pada anak. Dari relasi yang terjadi antara subjek dengan anak membentuk pola interaksi yang patologis antara subjek dengan anak. Abstract This study aims to determine the experience of father with schizophrenia child relation and interaction that exist between father and children. This study using Phenomenological methods with Interpretative Phenomenological Analysis (IPA). Subjects in this study were three father 47-70 years old, has children with schizophrenia diagnosed in adolescence. Conducted by semi-structured interview. Interview transcripts were analyzed to made the themes grouped into three main themes, including: (1) negative interaction, (2) response child's condition, (3) stress condition. The results showed that relation occurred between subject with children have less depth. Negative interaction occurred in subject with children when interaction less well. Condition of stress felt by the subject because subject was no longer able to brave with children. Interaction that exist between subject-children have boundaries, and children to restrict themselves not close subject. Subject matter confine themselves to the child. Subject does not boundaries child interaction of home outside, and freed child make friend with anyone. Subject has emotions management that are not open to wife, subject just internalize it. Management stress of subject so that only made subject and tries to adapt of changes that exist in children. The relation that occur between subject with children to created pathologizing interaction pattern between subject with children.
fatcat:xrsov5li7raqxmjpuolf4sms3e