Sistem Pemantauan EKG dan Detak Jantung Berbasis WEB

Ismail Rokhim, Program Studi Teknologi Rekayasa Otomasi, Jurusan Teknik Otomasi Manufaktur dan Mekatronika, Politeknik Manufaktur Bandung, Siti Aminah, Muhammad Shobir Abdussyakur
2022 Jurnal Otomasi Kontrol dan Instrumentasi  
Elektrokardiogram (EKG) dan detak jantung adalah parameter yang digunakan dalam analisa dan pemantauan aktivitas jantung. Pemantauan dan analisa saat ini masih dilakukan secara tatap muka. Pada penelitian ini digunakan sistem Internet of Things (IoT) dan antarmuka berbasis web, Hal ini dilakukan agar proses pemantauan dan analisa gelombang EKG dapat dilakukan di manapun dan kapanpun oleh tenaga medis. Penelitian ini merupakan penelitian lanjutan dari monitoring EKG dan detak jantung, digunakan
more » ... odul AD8232 berfungsi untuk membaca sinyal bio voltase pada tubuh dengan bantuan elektroda. Teknik sadapan elektroda ditentukan berdasarkan teori segitiga Einthoven. Selain itu, mikrokontroler NodeMCU digunakan untuk mengontrol keluaran dan memungkinkan menjalankan sistem Internet of Things (IoT). Dilakukan juga pengujian output gelombang, tingkat keberhasilan pengiriman data, realisasi antarmuka serta pengujian akursai dan presisi. Hasil penelitian menunjukan gelombang EKG yang dihasilkan memiliki frekuensi 40 Hz dan perioda gelombang QRS complex sebesar 0,10 second. Selain itu presentase tingkat keberhasilan pengiriman data sebesar 98,84%. Diperoleh juga tingkat akurasi pengukuran detak jantung sebesar 97,966% dan tingkat presisi sebesar 0,658%. Telah direalisasikan juga sebuah antar muka yang dapat menampilkan gelombang EKG dalam orde mili volt dan mili detik.
doi:10.5614/joki.2022.14.1.6 fatcat:wy5dziaf4jauhgup6h6tljesva