Perbandingan Metode Fuzzy dan Metode Perceptron untuk Mengecek Status Gizi pada Anak

Octaviera Veronica
2014 ULTIMATICS   unpublished
Nutrition status for children was very core factor that need attention from their parent since they are toddlers. In this phase, parents had to know every nutrition that their babies need and nutrition status. For overcome this problem, this application was made. This application was made with fuzzy or perceptron method. This application need some input like weight, height, and age. This means nutrition status was affected by weight, height, and age of that child. If the calculation did by
more » ... method, this calculation will be easier to do, because fuzzy method was more simple so easier to understand. Perceptron method was more complex because this method needs learning some samples with actual data, so need training and testing phase before this application could be used properly. Index Terms-nutrition status, fuzzy, perceptron, JST, food intake, malnutrition I. PENDAHULUAN Salah satu permasalahan yang terjadi di Indonesia yaitu mengenai status gizi pada anak dan Indonesia masih harus berjuang untuk memeranginya [1]. Dengan kurangnya pelayanan kesehatan dan pola makan yang tidak sehat dapat membuat anak-anak mengalami masalah gangguan gizi dan mereka kekurangan kalori yang dibutuhkan oleh tubuh mereka [2]. Jika hal itu tidak langsung ditangani maka akan masuk pada tahap gizi buruk, dimana sebelum gizi buruk ini terjadi telah melewati beberapa tahapan seperti penurunan berat badan pada si anak dan ini disebabkan karena kurangnya konsumsi makanan yang dibutuhkan oleh tubuh [3]. Keadaan gizi pada anak ini dapat diatasi dengan memperhatikan pola konsumsi makanan pada anak-anak. Setiap anak harus mendapatkan asupan gizi yang baik. Dengan mendapatkan asupan gizi yang cukup dan seimbang maka dapat meningkatkan kecerdasan pada anak tersebut [4]. Walaupun pola konsumsi makanan penting, akan tetapi harus sesuai dengan nilai gizi yang telah ditentukan dan kecukupan zat gizi yang dibutuhkan oleh masing-masing anak [5]. Pemenuhan gizi pada balita sangat penting, karena di masa balita sangat rentang terhadap kebutuhan gizi dan ini juga untuk menjaga akan balita tersebut tetap sehat [6]. Akan tetapi, apabila anak tersebut menerima asupan gizi yang tidak seimbang maka akan menimbulkan masalah seperti gangguan pada proses pertumbuhan, produksi tenaga berkurang, struktur dan fungsi otak terganggu, dan daya tahan tubuh menurun [7]. Gangguan ini menyebabkan efek yang signifikan terhadap status gizi anak [8]. Dalam penelitian untuk mengecek status gizi anak digunakan metode fuzzy dan perceptron. Alasan menggunakan dan membandingkan metode ini untuk mendapatkan keakuratan data dan ketepatan dalam menentukan suatu nilai ukur. Dengan membandingkan metode fuzzy dan perceptron, material yang akan diteliti atau diuji akan menjadi lebih mudah diukur ataupun dideteksi sesuai kebutuhan pada suatu kondisi tertentu. Maka dari itu pada pembahasan ini akan dibahas mengenai perbandingkan metode fuzzy dan perceptron. II. LANDASAN TEORI A. Metode Fuzzy Metode fuzzy atau logika fuzzy adalah suatu cara yang tepat untuk memetakan suatu input ke dalam ruang output [9]. Solusi untuk menangani sistem yang rumit dapat menggunakan metode fuzzy atau logika fuzzy. Pada sistem yang bekerja berdasarkan prinsip-prinsip logika fuzzy, hanya membutuhkan penambahan fungsi keanggotaan yang baru dan aturan-aturan yang berhubungan dengannya. Sistem fuzzy pertama kali diperkenalkan oleh Prof. L. A. Zadeh dari Barkelay pada tahun 1965 [9]. Sistem fuzzy merupakan penduga numerik yang tersruktur dan dinamis. Dalam logika fuzzy terdapat beberapa proses yaitu penentuan himpunan fuzzy, penerapan aturan IF-THEN dan proses inferensi fuzzy (Marimin, 2005 : 10).
fatcat:ckezfdhzpbdizd7dyevivurxfa