MAKNA SIMBOLIK KULTUS KARGO DALAM CERTITA RAKYAT GRESI ASAL MULA TERJADINYA KALI KHUBU THE SYMBOLIC MEANING OF THE CARGO CULT IN SOUTH GRESI FOLKTALE: THE ORIGIN OF THE KHUBU RIVER

Siswanto - Hanif
2021 Kibas Cenderawasih  
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan makna simbolik kultus kargo dalam cerita rakyat Gresi melalui pendekatan semiotika. Untuk menganalisis makna simbolik kultus kargo dalam cerita rakyat Gresi, peneliti menggunakan metode deskriptif interpretatif dengan memanfaatkan cara-cara penafsiran dan menyajikannya dalam bentuk deskripsi. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara dan catat, kemudian dianalisis dengan menggunakan pendekatan antropologi sastra dengan model analisis
more » ... . Dari analisis diketahui bahwa makna simbolik kultus kargo di dalam cerita rakyat Gresi terlihat jelas. Temuan ini mengukuhkan pernyataan bahwa gerakan kargo bukan sekadar peristiwa ekonomi yang disebabkan oleh kehidupan yang serba kekurangan secara ekonomis, yang kemudian membangkitkan kerinduan akan hadirnya suatu dunia baru yang serba berkelimpahan. Gerakan kargo orang Gresi juga merupakan suatu sikap budaya dan sikap hidup keagamaan yang dapat memberikan kekuatan-kekuatan spiritual yang akan membawa pembaruan dalam kehidupan mereka. Kata kunci: makna simbolik, kultus kargo, cerita rakyat Gresi
doi:10.26499/kc.v18i2.312 fatcat:l24s5az6ljbovkoljr2uljwboq